Evaluasi Tracer Study Untuk Pembelajaran dengan Pendekatan Ergonomi Makro

Stephanie Mayang P., Yayan Harry Yadi, Wahyu Susihono

Abstract


Teknik Industri merupakan salah satu program studi yang ada di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta). Jurusan Teknik Industri memandang perlu untuk melakukan tracer study terhadap para lulusannya sebagai penunjang visi jurusan. Pada penelitian ini dilakukan pelaksanaan tracer study online dengan menggunakan software QTAFI. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan penelusuran  lulusan jurusan Teknik Industri Untirta tahun 2011 dan mengevaluasi hasil tracer study lulusan jurusan Teknik Industri Untirta tahun 2011 dengan pendekatan ergonomi makro. Jumlah responden yang mengisi kuisioner sebanyak 38 orang dari 83 orang jumlah lulusan tahun 2011. Dari hasil pengolahan data secara analisis statistik deskriptif diketahui sebanyak 54% lulusan mencari pekerjaan setelah lulus dan 31% diantaranya mencari pekerjaan 1 bulan setelah lulus, 100% lulusan saat ini bekerja. 74% responden bekerja di sektor swasta dan sisanya tersebar di sektor pemerintahan, baik pusat maupun daerah termasuk BUMN sebanyak 22%, dan wiraswasta sebanyak 4%. Memanfaatkan teknologi internet pada pembuatan kuisioner tracer study secara online membuat responden tidak perlu mengisi kuisioner berupa hardcopy, ataupun melakukan wawancara langsung secara tatap muka maupun melalui telepon. Sesuai dengan prinsip ergonomi makro, peran teknologi internet pada pelaksanaan tracer study online memudahkan baik pihak jurusan maupun pihak lulusan dalam pelaksanaan tracer study sehingga proses perbaikan di jurusan Teknik Industri Untirta dapat dilakukan secara berkelanjutan.

Keywords


Tracer Study Online, Ergonomi Makro

Full Text:

PDF

References


Elfrida. 2009. Penilaian dan Perbaikan Sistem Kerja dengan Macroergonomic Organizational Questionnaire Survey (MOQS). Universitas Sumatera Utara. Medan.

Hasan, dkk. 2012. Tracer Study Sebagai Bahan Evaluasi Kinerja Fakultas (Studi Kasus Fakultas Teknik Andalas). Universitas Andalas. Padang.

Haskari, F.A. 2008. Perancangan Model Faktor Ergonomi Makro Terhadap Produktivitas Sistem Kerja Pada Pabrik Gula. IPB. Bogor.

Hendrick, dkk. 2002. Macroergonomics: Theory, Methods, and Applications. Lawrence Erlbaum Associates. London.

Kamelta, E. 2013. Pemanfaatan Internet oleh Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang. Vol. I, Nomor 2. ISSN 2302-3341.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan. 2012. Buku Panduan Sistem Pusat Karir. Jakarta.

Schomburg, H. 2003. Handbook for Graduate Tracer Studies. Center for Research on Higher Education and Work. University of Kassel. Kassel. Germany.

Syafiq, dkk. 2008. Final Report Tracer Study University of Indonesia 2008. Career Development Center, Directorate Alumni Relations. Depok.

Tarwaka, dkk. 2004. Ergonomi Untuk Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Produktifitas. Uniba Press. Surakarta.

Teichler U. 1999. Research on The Relationship between Higher Education and The World of Work: Past Achievements, Problems and New Challenges. Higher Education. Vol 38: 169-190.

Wignjosoebroto, S. 1995. Ergonomi, Studi Gerak dan Waktu. Edisi 1. PT. Guna Widya. Jakarta




DOI: http://dx.doi.org/10.36055/jti.v1i4.72

Refbacks

  • There are currently no refbacks.