Pola Konsumsi dan Pengetahuan Gizi pada Kejadian Kekurangan Energi Kronis (KEK) Ibu Hamil di Wilayah Perkotaan

Annisa Nuradhiani

Abstract


Salah satu masalah Kesehatan yang banyak terjadi pada ibu hamil di Indonesia adalah Kekurangan Energi Kronis (KEK). KEK pada ibu hamil dipengaruhi beberapa faktor, yaitu pola konsumsi dan asupan gizi ibu ketika hamil, faktor sosial ekonomi, riwayat penyakit infeksi, dan pengetahuan ibu hamil terkait kecukupan gizi selama kehamilan. Kajian literatur ini bertujuan untuk mengetahui keterkaitan pola konsumsi dan pengetahuan gizi dengan kejadian KEK pada ibu hamil di wilayah perkotaan. Metode yang digunakan adalah penulusan jurnal nasional yang terdapat pada Google Scholar dalam rentang tahun 2019-2022 dengan menggunakan kata kunci pola konsumsi ibu hamil, pengetahuan gizi ibu hamil, KEK pada ibu hamil, KEK di wilayah perkotaan, serta pola konsumsi dan pengetahuan gizi terhadap KEK ibu hamil. Hasil kajian literatur ini menemukan 4 artikel yang menyatakan bahwa KEK pada ibu hamil di wilayah perkotaan dipengaruhi beberapa faktor, diantaranya pola konsumsi yang kurang pada ibu hamil dan tingkat pengetahuan gizi yang rendah

Keywords


Kekurangan Energi Kronis, Ibu Hamil, Pola Konsumsi, Pengetahuan Gizi

Full Text:

PDF

References


Bustan, W. N., Salam, A., Jafar, N., Virani, D., & Mansur, M. A. (2021). Hubungan Pola Konsumsi dan Pengetahuan Gizi dengan Kejadian Kurang Energi Kronik pada Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Sudiang Kota Makassar. The Journal of Indonesian Community Nutrition, 10(1), 34-51.

Candri, N. P. A., Wiraawarn, S., Adiyasa, I. N., dan Cahyaningrum, A. (2017). Pola Konsumsi Makanan pada Ibu Hamil yang Mengalami Kurang Energi Kronis (KEK) di Wilayah Kerja Puskesmas Cakranegara Kota Mataram, 2(1), 65-75.

Diningsih, R. F., Wiratmo, P. A., dan Lubis, E. (2021). Hubungan Pengetahuan tentang Gizi terhadap Kejadian Kekurangan Energi Kronik (KEK) pada Ibu Hamil. Binawan Student Journal, 3(3), 8-15.

Elfiyah, S., Nurhaeni, A., dan Nurlaili, L. (2021). Hubungan Pengetahuan Asupan Gizi dengan Kejadian Kurang Energi Kronik pada Ibu Hamil di Wilayah Kerja UPT. Puskesmas Kalijaga Kota Cirebon. Jurnal Kesehatan Mahardika, 8(1), 1-6.

Kementerian Kesehatan RI. (2018). Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2018. Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Kementerian Kesehatan RI. (2014). Pedoman Gizi Seimbang. Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Mahirawati, V. K. (2014). Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kekurangan Energi Kronis. Buletin Penelitian Sistem Kesehatan, 17(2), 193-202.

Musaddik, Putri, L. A. R., dan Ihsan, H. (2022). Hubungan Sosial Ekonomi dan Pola Makan dengan Kejadian Kekurangan Energi Kronis (KEK) pada Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Nambo Kota Kendari. Jurnal Gizi Ilmiah, 9(2), 19-26.

Tri, A. A., Picauly, I., dan Sinaga, M. (2019). Hubungan Faktor Sosial Ekonomi Keluarga, Pola Konsumsi Pangan, dan Riwayat Penyakit Infeksi pada Ibu Hamil di Kecamatan Oebobo Kota Kupang. Jurnal Gizi Masyarakat Indonesia, 8(1), 1-12




DOI: http://dx.doi.org/10.52742/tmj.v2i1.18044

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Annisa Nuradhiani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Manage by Faculty of Medicine, Universitas Sultan Ageng Tiryatasa

Publish by: Universitas Sultan Ageng Tiryatasa

Address : Jl. Raya Palka No.Km 3, Panancangan, Kec. Cipocok Jaya, Serang, Banten 42124, Indonesia

Lisensi Creative Commons

Tirtayasa Medical Journal (E-ISSN 2809-5111) is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. Preserved in LOCKSS, through PKP Private LOCKSS Network program.

 View My Stats