Hubungan Antara Status Gizi Dan Faktor Maternal Lainnya Terhadap Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Di Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih Kota Jakarta Pusat

Airiena Vianida, Tria Astika Endah Permatasari

Abstract


World Health Organization (WHO) melaporkan bahwa pada tahun 2017 kematian ibu disebabkan oleh anemia dalam kehamilan sebesar 40%. Prevalensi anemia pada ibu hamil di Indonesia tahun 2018 yaitu sebesar 48,9%, dan di Provinsi DKI Jakarta ibu hamil anemia paling banyak pada umur 15-24 tahun sebesar 84,6%. Anemia pada kehamilan merupakan suatu masalah yang sedang dihadapi. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis hubungan antara status gizi dan faktor maternal lainnya terhadap kejadian anemia pada ibu hamil di Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih Kota Jakarta Pusat Tahun 2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan Cross Sectional dengan menggunakan data sekunder periode Januari – Juli 2022. Jumlah sampel yaitu 80 ibu hamil di Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih. Analisis yang digunakan yaitu analisis univariat, bivariat dengan uji Chi Square. Sebanyak 67,5% ibu hamil mengalami anemia, adapun hasil yang didapatkan yaitu status gizi (p-value 0,002), umur ibu (p-value 0,072), pendidikan (p-value 0,589), paritas (p-value 0,913), dan usia kehamilan (p-value 0,571). Variabel yang berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil adalah status gizi. Hasil tersebut menunjukkan bahwa ibu yang memiliki risiko KEK berpeluang 4,400 kali lebih besar untuk mengalami anemia dibandingkan ibu hamil dengan status gizi normal. Disarankan untuk meningkatkan promosi kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan ibu khususnya mengenai anemia melalui penyuluhan poster, leaflet, dan konseling gizi.


Keywords


Anemia, Status Gizi, Ibu Hamil

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.52742/tmj.v3i1.24951

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Airiena Vianida, Tria Astika Endah Permatasari

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Manage by Faculty of Medicine, Universitas Sultan Ageng Tiryatasa

Publish by: Universitas Sultan Ageng Tiryatasa

Address : Jl. Raya Palka No.Km 3, Panancangan, Kec. Cipocok Jaya, Serang, Banten 42124, Indonesia

Lisensi Creative Commons

Tirtayasa Medical Journal (E-ISSN 2809-5111) is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. Preserved in LOCKSS, through PKP Private LOCKSS Network program.

 View My Stats