PEMANFAATAN ARTIFICIAL INTELLIGENCE-VIRTUAL WRITING TUTOR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARYA ILMIAH GURU DI KABUPATEN SERANG, BANTEN

Purnama Rika Perdana, Selnistia Hidayani, Rina Fitriana

Abstract


Pelatihan Pemanfaatan Teknologi Artificial Intelligence (AI) berupa pengenalan aplikasi Virtual Writing Tutor (VWT) bertujuan agar para guru, khususnya guru Bahasa Inggris, dapat meningkatkan kemampuan menulis karya ilmiah dengan menggunakan teknologi. Selain itu, tujuan diadakannya kegiatan ini adalah sebagai perwujudan dari penerapan ICT dalam aspek pengajaran, sesuai dengan amanat Kurikulum Merdeka. Pelatihan ini diberikan dengan memakai beberapa metode, yaitu metode sosialisasi, tutorial, diskusi, serta evaluasi. Pelatihan ini diikuti oleh 20 peserta dengan latar belakang guru Bahasa Inggris yang tergabung dalam MGMP Bahasa Inggris Kabupaten Serang dan dilaksanakan di aula Pondok Pesantren Terpadu Al Izzah, Ciruas, Kabupaten Serang. Hasil pre-test dan post-test menunjukkan adanya peningkatan kemampuan menulis karya ilmiah peserta. Antusiasme para peserta juga terlihat dari keterlibatan setiap peserta yang sangat aktif sepanjang kegiatan. Para guru bahkan menginginkan diberikan pelatihan serupa tahap lanjutan, dengan aplikasi yang lebih beragam dan jam pelatihan yang lebih panjang. Temuan lain dari kegiatan ini adalah kurang maksimalnya penerapan ICT dalam ranah pengajaran oleh para guru Bahasa Inggris di Kabupaten Serang. Melalui pelatihan ini, para guru sepakat bahwa penerapan penggunaan ICT dalam pembelajaran di kelas sangat penting dan harus terus dimaksimalkan.

Full Text:

PDF

References


Nugraha, T. S. (2022). Kurikulum merdeka untuk pemulihan krisis pembelajaran. Inovasi Kurikulum, 19(2), 251-262.

Setiawan, D. (2018). Dampak perkembangan teknologi informasi dan komunikasi terhadap budaya. JURNAL SIMBOLIKA Research and Learning in Communication Study, 4(1), 62-72.

Setiono, B. A. (2019). Peningkatan Daya Saing Sumber Daya Manusia Dalam Menghadapi Revolusi Industri 4.0. Jurnal Aplikasi Pelayaran dan Kepelabuhanan, 9(2), 179-185.

Mumin, U. A. (2019). The Role of Information Technology in Education World (Peran Teknologi Informasi Dalam Bidang Pendidikan; E-education). Al-Afkar, Journal for Islamic Studies, 104-119.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Common License
Journal Publisher
Publisher Address

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License (CC BY-SA 4.0).

Jurnal Respon Komunitas dan Pemberdayaan (JRKP) is published by Communication Science Department, Faculty of Social and Political Science, Sultan Ageng Tirtayasa University


Jl. Raya Palka Km 3 Sindangsari, Pabuaran, Kab. Serang Provinsi Banten., Program Studi Ilmu Komunikasi, FISIP, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Kampus Pakupatan, Serang, Banten, Indonesia.

Telepon/Fax: (0254) 280330,
Email: jrkp@untirta.ac.id