Usulan Perbaikan Di Pertigaan Jalan Gerbang Tol Cilegon Timur Untuk Mengurangi Kemacetan Dengan Menggunakan Simulasi

Dean Bangkit Prasetya, Muhammad Adha Ilham, Lely Herlina

Abstract


Kemacetan yang terjadi pada kota Cilegon salah satunya yaitu pada pertigaan jalan yang
menghubungkan arah Bojonegara, Lintas Selatan PCI dan Gerbang Tol Cilegon Timur. Pada pertigaan
jalan tersebut sering terjadinya kemacetan yang panjang disaat waktu sibuk (peak hour). Menurut hasil
diskusi dengan dinas perhubungan yang sedang berada di tempat, kemacetan terjadi disebabkan
beberapa faktor, antara lain dikarenakan jalan yang sempit, jalan yang rusak dan ketertiban angkutan
umum yang berhenti disisi jalan. Tujuan dari penelitian ini yaitu menentukan panjang kemacetan
kendaraan yang menunggu pada keadaan eksisting di pertigaan jalan Gerbang Tol Cilegon Timur dan
merancang usulan perbaikan untuk mengurangi kemacetan kendaraan pada pertigaan jalan Gerbang Tol
Cilegon Timur. Adapun software yang digunakan pada penelitian ini yaitu dengan ProModel Student
Version. Dari data yang telah dirancang menjadi sebuah simulasi dapat diperoleh hasil yaitu : Entitas
kendaraan terbesar yang mengalami kemacetan adalah pada jalur Bojonegara, dan didapatkan
kemacetan maksimal pada pukul 17.00-18.00 WIB. Dengan begitu diadakannya 3 usulan perbaikan,
yaitu: Menertibkan kendaraan umum pada jalur ke\ arah PCI. Menertibkan kendaraan umum pada jalur
kea rah Tol dan Memperlebar jalan yang terdapat pada jalur Bojonegara. Dan kombinasi kedua
alternatif yaitu, Menertibkan kendaraan umum pada jalur kea rah PCI dan Tol, serta melakukan
pelebaran jalan pada Bojonegara. Dengan begitu, didapatkan usulan perbaikan yang dipilih, yaitu pada
usulan perbaikan 3. Dengan konsekuensi, yaitu: Pengaspalan pada jalan Bojonegara untuk pelebaran
jalan, regulasi dengan pihak supir angkutan umum untuk lebih tertib dengan peraturan lalu lintas yaitu
menunggu penumpang di tempat yang telah disediakan yaitu Terminal Seruni Cilegon. Dan petugas
kepolisian untuk lebih tegas terhadap peraturan lalu lintas yang telah dipublikasikan terhadap
masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum.


Keywords


Kemacetan Lalu Lintas, Pemodelan Simulasi, ProModel.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.36055/jti.v0i0.1430

Refbacks

  • There are currently no refbacks.