Upaya Nilai Tambah Sludge Scale Sebagai Bahan Baku Pelet Bijih Pelet

Soesaptri Oediyani, Anistasia Milandia, Maya Saputri

Abstract


Limbah baja semula termasuk ke dalam limbah B3 tetapi berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 22 tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Lampiran XIV limbah industry besi dan baja dikategorikan sebagai Limbah Non-B3. Sludge scale adalah salah satu limbah proses pembuatan baja yang belum dimanfaatkan sehingga perlu diberikan nilai tambah mengingat masih mengandung besi dalam jumlah besar sebagai contoh sludge scale BOF dalam keadaan kering mengandung 50 – 60% Fe. Salah satu upaya pemanfaatan sludge scale adalah pembuatan pelet besi menggunakan bahan baku sludge scale. Pada penelitian ini dilakukan pengamatan nilai kuat tekan, porositas dan reducibility pelet dengan menggunakan variasi binder yaitu bentonit, molase dan dekstrin dengan komposisi masing-masing 0,5 , 2,5 dan 5%. Temperatur firing yang digunakan yaitu 1200 dan 1300oC. Hasil penelitian menghasilkan kuat tekan tertinggi pada 5% bentonit sebesar 2000N/pelet, porositas dan reducibility tertinggi pada 0,5 % molase masing-masing sebesar 48,67% dan 8,82% reduksi per menit.

Keywords


Sludge, Binder, Kuat Tekan, Porositas, Reducibility

Full Text:

PDF

References


Alsaffar, Kiffaya Abood. 2008.”Recycling Of Alumium Beverage Cans”.Iraq; Al-mustansiriya University

Apelian, D. 2009. “Aluminium Cast Alloys: Enabling Tools For Improved Performance”. Illinois; NADCA

B. Suárez-Peña, J. Asensio-Lozano, J.I. Verdeja-Gonzalez, J.A. Pero-Sanz Elorz. 2007. “Microstructural effects of phosphorus on pressure die cast Al12Si components” Asturias; University of Oviedo

Boin, UMJ., Bertram, M. 2005 “Melting Standardized Aluminum Scrap: A Mass Balance Model for Europe” Netherland; European Alumunium Association

Di Sabatino, Marisa. 2005. “Fluidity of Aluminium Foundry Alloy”. Trondheim; NTNU

Hengcheng Liaoy, Ke Ding, Juanjuan Bi, Min Zhang, Huipin Wang, Lei Zhao. 2009. “Eutectic Solidification in Al-13.0%Si Alloys with Combined

Addition of Strontium and Boron”. Nanjing; Southeast University

Obinata, Ichiji. Komatsu, Noburu.1957. “Crystal Habits of Silicon Crytalized in Al-Si Alloys”. Japan; Tohoku University

Rapoport, Edgar. Pleshivtseva, Yulia. 2007. “Optimal Control of Induction Heating processes”. United States; CRC Press.

Sabatino, Marisa Di. 2005. “Fluidity of Aluminium Foundry Alloys”. Norwegia; Norwegial Univerxity of Science and Technology

Shankar, S. Riddle,Y,W. Makhlouf, Makhlouf M. 2004.“Eutectic Solidification of Aluminium Silicon Alloys”. Digitalcommons@WPI

Xigui Song, Xiufang Bian, Xiaogang Qi, Xiangfa Liu, Junyan Zhang, Baopei Wang, and Limin Zhu. 2004. “Effect of AlP Master Alloy on Grain

Refinement Of Primarysilicon in Eutectic Al-Si Alloys”. China; Shandong Bohai Piston Group.

ZUO Min, LIU Xiangfa, DAI Hongshang, and LIU Xiangjun. 2009. “Al-Si-P master alloy and its modification and refinement performance on Al-Si

alloys”. Jinan; Shandong University


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Jurnal Furnace