PENGARUH WAKTU KARBONISASI PADA ADSORBEN CANGKANG KACANG TANAH TERHADAP DEGRADASI ZAT WARNA METHYL VIOLET

Wardalia Wardalia, Rusdi Rusdi

Abstract


Untuk meminimalkan jumlah zat warna methyl violet dalam limbah cair industri tekstil diperlukan sebuah proses pengolahan air dengan metode adsorpsi. Metode adsorpsi dapat dilakukan menggunakan media seperti  karbon aktif, zeolit dan adsorben lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan karakterisasi pada pembuatan adsorben dengan parameter waktu pemanasan serta pengujian kemampuan penjerapan dalam mendegradasi zat waran methyl violet. Penelitian ini diawali dengan pembuatan adsorben dengan waktu karbonisasi yang bervariasi yaitu 30, 60, 90, dan 120 menit dan diaktivasi secara kimiawi kemudian dilakukan pengujian dengan mengontakkan 1 gram adsorben cangkang kacang tanah berukuran 80 mesh dengan larutan methyl violet 100 ppm dengan pengadukan skala 5 selama 60 menit,. Dari penelitian yang dilakukan dapat diketahui bahwa cangkang kacang tanah efektif untuk menjerap zat warna methyl violet dengan effisiensi maksimum sebesar 97,52 % dan konsentrasi akhir methyl violet mengalami penurunan dengan jumlah zat warna yang teradsorp sebesar 9,752 mg/g adsorben pada waktu karbonisasi 90 menit.

Keywords


Adsorben, Cangkang kacang tanah, Methyl violet

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.36055/jip.v6i4.2542

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal integrasi Proses (JIP) has been indexed by:

                                         

 

 


This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.