Analisis Kinerja Jaringan Internet Banten (JIB) Menggunakan Metode QoS dan RMA

Anisa Nurul Husna, Dina Estining Tyas Lufianawati

Abstract


Kemajuan teknologi informasi pada saat ini mulai berkembang seiring dengan kebutuhan yang menginginkan kemudahan, kecepatan, dan keakuratan dalam memperoleh informasi. PT. Jaringan Internet Banten (JIB) merupakan penyedia layanan akses internet di Cikande, Serang yang berkomitmen ingin memberikan kualitas yang bagus dalam layanan internet langsung dan internet solusi. JIB ini merupakan penyedia layanan internet yang masih baru, sehingga diperlukan analisis Quality of Service (QoS) berdasarkan parameter troughput, jitter, packet loss, dan delay dengan menggunakan aplikasi Wireshark dan memonitoring kinerja perangkat yang terhubung ke jaringan berdasarkan metode Realibility, Maintainability, Availability (RMA) dengan menggunakan aplikasi Paessler Router Traffic Grapher (PRTG). Penelitian ini dilakukan pada setiap weekend selama 3 minggu. Hasil dari pengukuran QoS ini bahwa nilai rata-rata troughput pada JIB sebesar 33.354 kbit/s (sangat bagus), variasi delay hanya bervariasi disekitar 13 msec (milisecond) sampai dengan 18 msec (milisecond) sehingga dikatakan cukup stabil, tidak adanya packet loss pada JIB sehingga menunjukkan bahwa kualitas jaringan baik dan stabil dalam pengiriman paket data, rata-rata jitter selama rentang waktu yang diberikan berkisar antara 15-18 ms. Hasil pengukuran RMA menunjukkan bahwa pada minggu pertama rata-rata kecepatan lalu lintas sebesar 1.154.776 kbit/s, pada minggu kedua rata-rata kecepatan lalu lintas sebesar 1.116.097 kbit/s, dan pada minggu ketiga rata-rata kecepatan lalu lintas sebesar 1.594.245 kbit/s.


Keywords


Quality of Service; RMA; JIB; PRTG; Wireshark

Full Text:

PDF (Indonesian)

References


A. E. Tyasti and D. Hayati, “Strategi Persaingan Provider Telekomunikasi berdasarkan Kriteria Kepuasan Pelanggan,” J. Ilm. Akunt. dan Keuang., vol. 4, no. 12, pp. 5725–5744, 2022.

R. Nihayah, “Analisa Kualitas Jaringan 4G LTE Untuk Provider - Provider Di Surakarta Berdasarkan Parameter Drive Test Menggunakan Software Genex Probe 5.1,” Universitas Semarang, 2021.

B. P. Statistik, “Persentase Penduduk yang Memiliki/Menguasai Telepon Seluler Menurut Provinsi dan Klasifikasi Daerah 2018-2020,” Badan Pusat Statistik, 2020. https://www.bps.go.id/indicator/2/395/1/persentase-penduduk-yang-memiliki-menguasai-telepon-seluler-menurut-provinsi-dan-klasifikasi-daerah.html. (accessed Apr. 26, 2022).

C. Systems, Internetworking Technologies Handbook, Fourth Edi. Indianapolis: Cisco Press, 2004.

R. Davidson, M. G. Martinsons, and N. Kock, “Principles of canonical action research,” Inf. Syst. J., vol. 14, no. 1, pp. 65–86, 2004.

J. Gilsinn and F. Johnson, “Test tool for industrial ethernet network performance,” Proc. Int. Instrum. Symp., pp. 115–127, 2009.

B. P. Statistik, “Penduduk Menurut Jenis Kelamin dan Kabupaten/Kota di Provinsi Banten (Jiwa), 2018-2020,” Badan Pusat Statistik, 2020. https://banten.bps.go.id/indicator/12/46/1/penduduk-menurut-jenis-kelamin-dan-kabupaten-kota-di-provinsi-banten.html (accessed Apr. 27, 2022).

Sukri and Jumiati, “Analisa Bandwidth Menggunakan Metode Antrian Per Connection Queue,” RABIT(Jurnal Teknol. dan Sist. Inf. Univrab), vol. 2, no. 2, 2017.




DOI: http://dx.doi.org/10.36055/setrum.v13i1.22385

Refbacks

  • There are currently no refbacks.