Repetisi dan Paralelisme dalam Antologi Puisi “Bhinneka Tunggal Cinta” Karya Maman Suherman sebagai Bahan Ajar Kelas X Sekolah Menengah Atas

Herwan Herwan, Farid Ibnu Wahid, Annisa Mulidayanti

Abstract


Penelitian ini memiliki tujuan untuk menghasilkan analisis tentang bentuk repetisi dan paralelisme sebagai wujud dari foregrounding  yang terdapat pada antologi puisi Bhinneka Tunggal Cinta karya Maman Suherman, kemudian dijadikan sebagai bahan ajar yang dapat digunakan untuk mendukung proses pembelajaran di kelas. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Penelitian ini menerapkan teknik simak dan catat serta teknik studi pustaka yang dapat membantu proses pengambilan data secara cepat dan akurat. Analisis data yang dilakukan pada penelitian ini yaitu pembahasan mengenai  bentuk repetisi dan paralelisme sebagai dari wujud foregrounding yang terdapat dalam puisi. Data yang diperoleh dari puisi Bhinneka Tunggal Cinta sebanyak 68 data dengan rincian data 66 data repetisi dan 2 data paralelisme. Data repetisi terdiri atas 7 data repetisi epizeuxis, 22 data repetisi anafora, 16 data repetisi epistrofa, 9 data repetisi mesodiplosis, 9 data repetisi epanalepsis, dan 3 data repetisi anadiplosis. Semua data penggunaan bentuk repetisi dan paralelisme sebagai wujud dari foregrounding tersebut diambil dari 30 puisi. Berdasarkan hasil analisis dan temuan penelitian, dapat disimpulkan bahwa antologi puisi yang digunakan dalam penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan ajar di pembelajaran sastra di SMA, dengan memperhatikan kompetensi dasar dan indikatornya yang terdapat dalam pembelajaran sastra kelas X. 


Keywords


Repetisi, Paralelisme, Antologi Puisi (Bhinneka Tunggal Cinta), Bahan Ajar

Full Text:

PDF

References


Herwan. 2019. Menyelam Sampai ke Palung Puisi. Cilegon: Gaksa Enterprise.

Imron et al. 2017. Pengkajian Sastra (Teori dan Aplikasi). Surakarta: CV. Djiwa Amarta.

Keraf, Gorys. 2006. Diksi dan Gaya Bahasa. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Mahsun. 2012. Metode Penelitian Bahasa. Depok: PT Rajagrafindo Persada.

Noor, Juliansyah. 2013. Metode Penelitian Skripsi, Tesis, Disertasi, dan Karya Ilmiah. Jakarta: Kencana Predama Media Grup.

Nurgiyantoro, Burhan. 2019. Stilistika. Yogyakarta: Gadjah Mada Univesity Press.

Pradopo, Rachmat Djoko. 2020. Stilistika. Yogyakarta: Gadjah Mada Univesity Press.

Sugiono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabet Cv.

Suherman, Maman. 2018. Bhinneka Tunggal Cinta. Jakarta: PT Gramedia Indonesia.




DOI: http://dx.doi.org/10.30870/jmbsi.v8i1.19858

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Jurnal Membaca Bahasa dan Sastra Indonesia