PERUBAHAN SOSIAL DAN PEMBANGUNAN DI BANTEN DENGAN ADANYA WABAH VIRUS CORONA

Ino S Rawita

Abstract


Perubahan sosial merupakan realitas yang tidak bisa dihindari oleh suatu masyarakat, termasuk masyarakat yang ada di Banten. Banyak faktor yang mempengaruhi perubahan sosial, salah satunya yaitu adanya penyebaran pandemi covid-19 yang sekarang sedang merebak di seluruh dunia termasuk Indonesia. Pandemi covid-19 ini secara langsung tidak hanya membawa perubahan sosial melainkan juga pembangunan ekonomi, yang dimana mobilitas masyarakat wilayah Provinsi Banten harus dibatasi secara ketat demi menyelamatkan setiap nyawa manusia, selain itu terjadi perubahan kenaikan harga bahan bangunan dipasaran dan tentu masih banyak lagi dampak lainnya. Paper ini bertujuan untuk menganalisis dan mengkaji secara mendalam tentang perubahan sosial dan pembangunan akibat adanya Covid-19 di Banten. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode penelitian Deskriptif kualitatif. Penelitian ini memerlukan data-data untuk menyimpulkan hasil penelitian, maka peneliti menggunakan cara studi dokumen/studi literatur. Untuk menggali data dan informasi, peneliti akan melakukan melalui studi literatur baik jurnal, berita, website resmi, dan buku yang relevan. Hasil penelitian yang ditemukan adalah: Pertama perkembangan kasus corona di Banten, kamis (2/4/2020) total sebanyak 107 orang. 84 pasien masih dirawat, 7 orang sembuh dan 16 orang dinyatakan meninggal dunia. Kedua situasi Banten ketika terjadinya wabah virus corona, karantina wilayah mulai diserukan masyarakat, menyusul wabah virus corona di Banten yang kian meningkat dari hari ke hari. Ketiga dampak virus corona bagi perubahan ekonomi di Banten, diungkapkan Erwin (Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten), dari sisi konsumsi di Provinsi Banten akan mengalami penurunan melihat angka proyeksinya karena terjadi penurunan ekspektasi konsumsi. Keempat dampak virus corona pada pembangunan di Banten, wabah virus Corona (Covid-19) telah menyebabkan tertundanya pembangunan sejumlah Pembangkit Listrk Tenaga Uap (PLTU) berbahan bakar batubara. Estimasi kerugian investasi akibat penundaan ini diperkirakan mencapai Rp 209,6 trilun. Kelima efektifitas libur sekolah dalam penerapan sosial distancing oleh pemerintah, sejak tanggal 17 Maret hingga 3 april 2020, dikeluarkannya Surat Edaran  Kemendikbud No. 2 Dan No 3 Tahun 2020 dan Surat Edaran Kemenkes PK. 02.01/B.IV/839/2020, yang dipertegas oleh masing-masing lembaga pendidikan terkait tentang Pencegahan dan Kewaspadaan Dini terkait Covid-19 serta melihat kondisi penyebaran infeksi Covid-19 yang semakin luas dan mengkhawatirkan akhir-akhir ini, maka sebagai bentuk Kewaspadaan dan Pencegahan terhadap penyebaran virus tersebut di lingkungan.

Kata kunci: interaksi sosial, perubahan ekonomi, pembangunan berkelanjutan.


Full Text:

PDF

References


Rifa’I, Bachtiar. 2020. Update Kasus Corona di Banten: 107 Positif, 7 Sembuh dan 16 Meninggal, diakses dari https://news.detik.com/berita-jawa-barat/d-4963067/update-kasus-corona-di-banten-107-positif-7-sembuh-dan-16-meninggal pada 2 April 2020.

Ridho, Rasyid. 2020. Ini Dampak Virus Korona Bagi Pertumbuhan Ekonomi Banten, diakses dari https://economy.okezone.com/read/2020/03/12/20/2182058/ini-dampak-virus-korona-bagi-pertumbuhan-ekonomi-banten?page=3 pada 31 Maret 2020.

Kabar-banten.com. 2020. Wabah Virus Corona Kian Meningkat, Karantina Wilayah Diserukan, diakses dari https://www.kabar-banten.com/wabah-virus-corona-kian-meningkat-karantina-wilayah-diserukan/ pada 3 April 2020.

Maulana. 2020. Dampak Covid-19 Pada Pembangunan di Pandeglang, Mangkrak atau Jalan?, diakses dari https://www.rmolbanten.com/read/2020/03/25/16037/Dampak-Covid-19-Pada-Pembangunan-Di-Pandeglang,-Mangkrak-Atau-Jalan- pada 3 April 2020.

PU, Sonny. 2020. Dampak Corona, Investasi 12 PLTU Rugi Rp 209 Triliun, diakses dari https://petrominer.com/dampak-corona-investasi-12-pltu-rugi-rp-209-triliun/ pada 3 April 2020.

Sulaiman, M. Reza. 2020. Anyer Sepi, PHRI Serang: Dampak Corona Lebih Parah Daripada Tsunami 2018, diakses dari https://banten.suara.com/read/2020/03/21/235500/anyer-sepi-phri-serang-dampak-corona-lebih-parah-daripada-tsunami-2018 pada 3 April 2020.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan FKIP