PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DAN MINAT BELAJAR TERHADAP KETERAMPILAN MEMBACA SISWA SD
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Adanya pengaruh penggunaan model Pembelajaran based learning terhadap keterampilan siswa dalam membaca karangan narasi, (2) adanya pengaruh minat belajar terhadap keterampilan membaca karangan narasi, (3) adanya pengaruh interaksi antara model pembelajaran berbasis masalah dan minat belajar terhadap keterampilan siswa dalam membaca karangan narasi. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuasi eksperimen.sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas V A dan B SDN Ciputat semester genap tahun ajaran 2015/2016 yang berjumlah 48 siswa. Rata-rata nilai pretest kelas eksperimen mengalami peningkatan pada saat posttest. Rata-rata nilai pretest sebesaR 49,58, mengalami peningkatan pada nilai posttest sebesar 22,85% menjadi 82,58. Rata-rata nilai gain yang diperoleh kelas eksperimen sebesar 0,67 termasuk kedalam kategori sedang. Uji f menunjukkan bahwa f hitung> f tabel = 8,37301> 4,3009495, hal ini menyebutkan bahwa hipotesis diterima. Sehingga dapat disimpulkan terdapat pengaruh antara model pembelajaran berbasis masalah terhadap keterampilan siswa dalam membaca karangan narasi kelas V SD Negeri Ciputat, Hipotesis yang kedua menunjukkan bahwa f hitung> f tabel = 7237,25277> 4,051749 sehingga nilai hitung F terletak di daerah penolakan H0. Artinya pernyataan menyebutkan Tidak terdapat pengaruh antara minat terhadap keterampilan membaca karangan narasi siswa ditolak, dan H1 diterima yaitu terdapat pengaruh antara minat terhadap keterampilan membaca karangan narasi siswa. Hipotesis yang ketiga menunjukkan bahwa f hitung> f tabel = 52,018> 5,12 sehingga nilai hitung F terletak didaerah penolakan H0. Artinya pernyataan menyebutkan Tidak terdapat pengaruh antara model pembelajaran berbasis masalah dan minat belajar siswa terhadap keterampilan membaca karangan narasi siswa ditolak, dan H1 diterima yaitu terdapat pengaruh antara model pembelajaran berbasis masalah dan minat belajar siswa terhadap keterampilan membaca karangan narasi siswa.
Kata Kunci: Model Pembelajaran Berbasis Masalah, Minat Belajar, Karangan Narasi, Kelas 5 SD
Full Text:
PDFReferences
Fibrayir.(2012). PembelajaranBerbasisMasalah.Yogyakarta: PustakaAmani.
Ghufron, Nur. (2014). Gaya BelajarKajianTeoretik. Yogyakarta: PustakaPelajar
Sudjana, Nana. (2010).PenilaianHasil Proses BelajarMengajar. Jakarta: Rosdakarya
Sugiyono. (2011). MetodePenelitianKuantitatif, Kualitatif& RND. Bandung: Alfabeta
Uno.B. Hamzah. (2011). Model Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.
Utami (2011).Model Pembelajaran Berbasis Masalah. Jakarta: Rosdakarya
http://www.kelasindonesia.com/2015/04/02.html diakses tanggal 20 feb 2016
http://www.kajianpustaka.com/2012/10/03 diakses tanggal 21 Feb 2016
Joyce, Bruce. et all (2011). Models of Teaching. PustakaPelajar
DOI: http://dx.doi.org/10.62870/jtppm.v3i2.7754
Refbacks
- There are currently no refbacks.