EVALUASI KINERJA PELAYANAN ANGKUTAN KOTA DI KOTA CILEGON (Trayek : Merak : Cilegon)

Arief Budiman, Rindu Twidi Bethary, Dandi Siswanto

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh dugaan kurang optimalnya pelayanan trayek angkutan kota CilegonMerak. Hal ini diterlihat dengan menumpuknya penumpang pada jam-jam sibuk dan sedikitnya penumpang pada jam-jam tertentut. Oleh sebab itu perlu dilakukan penelitian mengenai Evaluasi Kinerja Pelayanan Angkutan Kota Di Kota Cilegon khususnya pada trayek Cilegon – Merak. 

Penelitian mengenai evaluasi kinerja ini menggunakan dua indikator penilaian yaitu penilaian pada sisi penumpang dengan menggunakan Indikator Standar Pelayanan Angkutan Umum yang dikeluarkan oleh Ditjen Perhubungan Darat tahun 1999 dan penilaian dari sisi operator angkutan kota pemilik/supir/penyewa angkutan kota) dengan menggunakan perbandingan antara pemasukan dengan Biaya Operasional Kendaraan (BOK). Penelitian ini melewati dua tahap mengumpulan data, tahap yang pertama dilakukan untuk
menetukan jumlah sampel dengan menggunakan metode Simple Random Sampling.Tahapan selanjutanya dilakukan untuk mengumpulkan data mengenai indikator kinerja angkutan umum yang berupa load factor dinamis, headway, tingkat occupancy, frekuensi kendaraan, serta biaya operasi kendaraan.
Dari hasil analisa didapatkan bahwa load factor pada jam sibuk, kecepatan perjalanan, waktu tunggu, headway, frekuensi kendaraan, waktu perjalanan memperoleh nilai Baik. Sedangkan kriteria sedang diperoleh dari kriteria waktu pelayanan, awal dan akhir perjalanan.Secara keseluruhan kinerja pelayanan
angkutan kota pada trayek Cilegon – Merak berkinerja Baik (bobot nilai 22). Dilihat dari Biaya Operasi Kendaraaan (BOK) maka didaptkan nilai BOK sebesar Rp. 7.185.210,- per bulan jika dibandingkan dengan pendapatan operator sebesar Rp. 7.962.510,- per bulan maka keuntungan yang diperoleh setiap bulannya sebesar Rp. 777.300,-.


Keywords


Kinerja Angkutan Kota, Biaya Operasi Kendaraan, Trayek Cilegon – Merak

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.36055/jft.v1i1.2001

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

FONDASI : JURNAL TEKNIK SIPIL HAS BEEN INDEXED BY

 

 

  

 

  

 THE IDENTIFICATION OF ANTIBACTERIAL COMPOUNDS IN CLOVE STEM EXTRACT  (Syzygium aromaticum) AND ITS EFFECTIVENESS IN INHIBITING THE GROWTH OF  Escherichia coli | Safitri | JBIO: jurnal biosains (the journal of  biosciences)

 Lisensi Creative Commons

Fondasi: Jurnal Teknik Sipil by Jurusan Teknik Sipil UNTIRTA  is licensed under a  Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.    

 
Based on work at http://jurnal.untirta.ac.id/index.php/jft