IDENTIFIKASI PERKEMBANGAN KETERAMPILAN MOTORIK HALUS PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN
Abstract
Anak usia dini merupakan masa dimana tumbuh kembang yang terjadi pada anak berlangsung dengan begitu cepat, serta dapat berdampak jangka panjang dalam kehidupannya. Masa yang teramat penting dalam kehidupan seorang anak adalah masa usia dini, sehingga diperlukan suatu rangsangan agar pertumbuhan maupun perkembangan anak dapat berjalan dengan baik. Pengamatan yang dilakukan ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keberhasilan perkembangan motorik halus pada anak usia 5 sampai 6 tahun. Temuan penelitian ini hendaknya dapat dimanfaatkan oleh orang tua sebagai pedoman untuk membantu perkembangan motorik anaknya. Desain penelitian ini didasarkan pada desain penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini melibatkan empat anak berusia lima sampai enam tahun. Dengan menggunakan metode angket, data dikumpulkan pada empat anak usia 5-6 tahun. Penelitian ini berfokus pada pengenalan kemampuan motorik anak melalui berbagai tugas seperti mereplikasi bentuk, menggunakan alat tulis, memotong pola, menggunakan alat makan, membersihkan gigi, dan menyisir rambut. Berdasarkan informasi yang dihimpun dan dievaluasi, 95 persen dari empat anak usia 5-6 tahun memiliki kemampuan motorik halus yang tergolong Sudah Terampil (ST), sedangkan hanya 5 persen anak yang berlabel Belum Terampil (BT).
Keywords
Full Text:
PDF (Indonesian)References
Ajhuri, K. F. (2019). PSIKOLOGI PERKEMBANGAN Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan (Lukman (ed.); I). Penebar Media Pustaka.
Apriani, W., Saparahayuningsih, S., & Daryati, M. E. (2021). Persepsi Guru Terhadap Modul Media Pembelajaran Motorik Halus Pada Anak Usia Dini Se-Gugus Mawar Merah Kota Bengkulu. Jurnal PENA PAUD, 2(1), 51–60.
Indriyani, M. (2016). Identifikasi Perkembangan Motorik Halus Anak TK Kelompok B Kelurahan Balecatur Gamping Sleman Yogyakarta. Universitas Negeri Yogyakarta.
Khairi, H. (2018). Karakteristik Perkembangan Anak Usia Dini dari 0-6 Tahun. Jurnal Warna, 2(2), 15–28.
Khasanah, U. (2013). Identifikasi Pengembangan Motorik Halus Menggunakan Kegiatan Mozaik Anak TT Kelompok B di Gugus II Kecamatan Sanden Bantul. Universitas Negeri Yogyakarta.
Oktarina, A. (2019). Mengembangkan Keterampilan Motorik Halus Anak Usia 5 - 6 Tahun Dengan Menggunakan Media Kolase Di Taman Kanak - Kanak Dharmawanita Persatuan Desa Bangun Rejo Kecamatan Ketapang Lampung Selatan. Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung.
Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 137 Tahun 2014 Tentang Standar Nasional PAUD.
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 57 Tahun 2021 Tentang Standar Nasional Pendidikan.
Pranita, U., Kurniah, N., & Suprapti, A. (2018). Supervisi Klinis Kepala Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini Islam Terpadu Auladuna Kota Bengkulu. Jurnal Ilmiah Potensia, 3(1), 54–65.
Pratiwi, W. A. (2017). Tingkat Pencapaian Perkembangan Motorik Halus Pada Anak Kelompok B di TK Gugus Dahlia Kecamatan Weru Sukoharjo [Universitas Negeri Yogyakarta]. https://doi.org/0803973233
Safitri, L. (2018). Implementasi Kegiatan Menggunting Pola dalam Mengembangkan Motorik Halus Anak di TK Apik Darussalam Langkapura Bandar Lampung [Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung]. https://doi.org/10.1088/1751-8113/44/8/085201
Suhartini, B. (2015). Deteksi Dini Keterlambatan Perkembangan Motorik Kasar Pada Anak. Medikora, 1(2), 177–185. https://doi.org/10.21831/medikora.v1i2.4770
Sukamti, E. R. (2018). PERKEMBANGAN MOTORIK (S. Amalia (ed.); 1st ed.). UNY Press.
Suryana, D. (2007). Dasar-Dasar Pendidikan TK. Hakikat Anak Usia Dini, 1, 1–65.
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.
DOI: http://dx.doi.org/10.30870/jpppaud.v9i2.13578
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini
Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License
Copyright © 2024 Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini. All rights reserved.
Early Childhood Teacher Education Department (PGPAUD)
FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
Jl. Ciwaru Raya No.25 Serang Banten, Indonesia
Phone: 081514821060/087777133556
Email: [email protected]