PENANAMAN NILAI MORAL KEDISIPLINAN MELALUI MATA PELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DAN IMPLEMETASI BUDAYA SEKOLAH PADA SISWA SMA

Ani Sulianti

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penanaman nilai moral kedisiplinan melalui mata pelajaran pendidikan kewarganegaraan dan implementasi budaya sekolah pada siswa SMA dan kendala-kendala yang dihadapi dalam menanamkan nilai moral kedisiplinan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah teknik observasi dan wawancara. Teknik keabsahan data menggunakan teknik triangulasi.  Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 4 tahap yaitu 1). Unitisasi atau kategorisasi 2). Reduksi data, 3). Display data, 4). Penarikan kesimpulan. Hasil penelitian sebagai berikut: 1). Peran penting pendidikan kewarganegaraan yaitu pembentukan sikap dan tingkah laku yang taat terhadap aturan baik di sekolah dan di masyarakat. 2) Pengaruh budaya sekolah menjadi pedoman dalam menciptakan pembelajaran yang kondusif dan implementasi dari terlaksananya mata pelajaran pendidikan kewarganegaraan. 3) Kendala dalam menanamkan nilai moral kedisiplinan yaitu kendala internal dengan solusi penyadaran yang dilakukan oleh setiap individu, kendala eksternal yaitu melalui forum dan pendekatan secara personal yang dilakukan dalam menanamkan nilai moral kedisiplinan terhadap siswa.

Full Text:

PDF

References


Betty Tableman. 2004. School climate and learning. Best Practice Brief No. 31 December 2004 University Outreach & Engagement, Board of Trustees of Michigan State University. Page 1-10.

Echols, John M. dan Hassan Shadily. 2002. Kamus Inggris-Indonesia. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Edgar Schmidt, et al. 2005. The heart of the matter: character and citizenship education in alberta schools. Alberta Education Learning and Teaching Resources Branch. www.education.gov.ab.ca/charactered. Page 1-285.

Kementerian Pendidikan Nasional. 2011. Panduan Pelaksanaan Pendidikan Karakter. Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat Kurikulum dan Perbukuan.

Lexy J. Moleong. 2000. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosda Karya.

Lickona, T. 1992. Education for Character. New York: Bantam Books.

Novan Ardi Eiyani. 2012. Manajemen Pendidikan Karakter: Konsep dan Implementasinya di Sekolah. Yogyakarta: Pt Pustaka Insan Madani.

Republik Indonesia. 2005. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 tentang Standar Nasional Pendidikan. Jakarta: Sekretariat Negara R.I.

Ruminiati. 2007. Modul Pendidikan Kewarganegaraan SD: Untuk Program S1 PJJ. Jakarta: Dirjen Dikti, Depdiknas R.I.

Soenarjati. 1989. Dasar dan Konsep Pendidikan Pancasila. Yogyakarta: Laboratorium PMP dan KN.

Thomas J. Sergiovanni. 1991. The principalship: a reflective practice perspective. 2nd ed. Boston: Allyn and Bacpon, 1991, page 215-228.

W.J.S. Poerwadarminta. 2007. Kamus Umum Bahasa Indonesia Edisi Ketiga. Jakarta: Balai Pustaka.




DOI: http://dx.doi.org/10.30870/ucej.v3i2.4522

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

 

 

View My Stats