Kesulitan Siswa dalam Proses Matematisasi Soal Cerita Materi Bangun Ruang Sisi Datar

Annisa Annisa, Syamsuri Syamsuri, Etika Khaerunnisa

Sari


Kesulitan belajar dapat terjadi dikarenakan siswa memandang matematika sebagai suatu materi yang menakutkan dan sukar. Salah satu materi yang sulit untuk dipahami siswa adalah bangun ruang sisi datar, dikarenakan dalam mempelajarinya memerlukan konsentrasi dan ketelitian tingkat tinggi. Dalam menyelesaikan permasalahan bangun ruang sisi datar perlu memanfaatkan masalah nyata dalam kehidupan sehari-hari agar siswa mampu memahami secara terstruktur. Proses matematisasi adalah suatu proses guna mematematikakan suatu masalah atau memodelkan masalah secara matematis serta membangun konsep matematika dari permasalahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesulitan siswa pada proses matematisasi soal cerita materi bangun ruang sisi datar. Subjek penelitian yang terdiri atas 4 siswa kelas VIII G merupakan siswa yang telah mendapatkan pembelajaran materi bangun ruang sisi datar. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualiitatif deskriptif. Prosedur penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini melalui tiga tahap diantaranya (1) Tahap persiapan. (2) Tahap pelaksanaan (3) Tahap analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa mengalami kesulitan yang pada proses matematisasi horizontal dan vertikal dalam menyelesaikan soal cerita materi bangun ruang sisi datar. Kesulitan pada proses matematisasi horizontal adalah tidak mampu mengidentifikasi konsep matematika yang relevan dan tidak membuat model matematika. Kesulitan pada proses matematisasi vertikal adalah tidak menggunakan representasi matematis dan tidak melakukan matematika formal.

Teks Lengkap:

PDF PDF

Referensi


Alyusfitri, R., & Wahyuni, Y. (2019). Analisis diagnostik kesulitan belajar matematika PGSD pada mata kuliah konsep dasar matematika II. Al-Jabar: Jurnal Pendidikan Matematika, 3(2), 145–154. http://www.tjyybjb.ac.cn/CN/article/downloadArticleFile.do?attachType=PDF&id=9987

Anasrudin, D. (2014). Efektivitas pendekatan Realistic Mathematics Eucation (RME) terhadap kemampuan komunikasi matematik siswa kelas VII SMP Negeri 7 Kendari. Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika, 2(2), 1–18.

Bachri, B. S. (2010). Meyakinkan validitas data melalui triangulasi pada penelitian kualitatif. Jurnal Teknologi Pendidikan, 10(1), 46–62.

Hafid, H., Kartono, & Suhito. (2016). Remedial teaching untuk mengatasi kesulitan belajar siswa pada kemampuan pemecahan masalah matematika berdasarkan prosedur Newman. Unnes Journal of Mathematics Education, 5(3), 258–265. http://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/ujme

Hasibuan, E. K. (2018). Analisis kesulitan belajar matematika siswa pada pokok bahasan bangun ruang sisi datar di SMP Negeri 12 Bandung. Axiom, VII(1), 18–30.

Idrus, M. (2009). Metode Penelitian Ilmu Sosial. Erlangga.

Jamaris, M. (2014). Kesulitan Belajar : Perspektif, Asesmen, dan Penanggulangannya (R. Sikumbang (ed.); 1st ed.). Ghalia Indonesia.

Junaedi, Y., & Juandi, D. (2021, March). Mathematical creative thinking ability of junior high school students’ on polyhedron. In Journal of Physics Conference Series (Vol. 1806, No. 1, p. 012069).

Junaedi, Y., Wahyudin, & Juandi, D. (2021). Mathematical creative thinking level on polyhedron problems for eight-grade students. Journal of Physics: Conference Series, 1882(1) doi:https://doi.org/10.1088/1742-6596/1882/1/012052

Junaedi, Y., & Wahyudin, W. (2020, May). Improving Student’s Reflective Thinking Skills Through Realistic Mathematics Education Approach. In 4th Asian Education Symposium (AES 2019) (pp. 196-202). Atlantis Press.

Jupri, A., & Drijvers, P. (2016). Student difficulties in mathematizing word problems in algebra. Eurasia Journal of Mathematics, Science & Technology Education, 12(9), 2481–2502. https://doi.org/10.12973/eurasia.2016.1299a

Miladiah, A. (2020). Analisis kemampuan representasi matematis siswa dalam menyelesaikan soal cerita program linear. Jurnal Riset Pembelajaran Matematika Sekolah, 4(2), 10.

Rising, J. (1972). Guidelines for Teaching Mathematics. California Publishing Company, lnc.

Sari, R. S. P., Fadila, A., & Fiteriani, I. (2018). Pengembangan bahan ajar matematika pada materi bangun ruang sisi datar menggunakan software adobe flash untuk kelas VIII SMP. Prosiding Seminar Nasional Matematika Dan Pendidikan Matematika, 1(2), 565–572.

Sucipto, L., & Mauliddin, M. (2017). Analisis kesulitan belajar mahasiswa dalam memahami konsep bilangan real. Beta Jurnal Tadris Matematika, 9(2), 197–211. https://doi.org/10.20414/betajtm.v9i2.37

Uno, H. B. (2011). Model Pembelajaran Menciptakan Proses Belajar Mengajar yang Kreatif dan Efektif. Bumi Aksara.

Waskitoningtyas, R. S. (2016). Analisis kesulitan belajar matematika siswa kelas V sekolah dasar kota Balikpapan pada materi satuan waktu tahun ajaran 2015/2016. Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 5(1), 24–32. https://doi.org/10.25273/jipm.v5i1.852




DOI: http://dx.doi.org/10.56704/jirpm.v2i2.11700

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional .

Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika. Jurnal ini diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Matematika FKIP Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (cetak) dan Jurnal Untirta (eprint).

Alamat Penerbit: Jl. Ciwaru Raya No.25, Jurusan Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Kampus Ciwaru, Serang, Banten, Indonesia. Telepon / Faks: (0254) 280330 Ext 111, Email: [email protected] |Klik untuk mengakses: Wilangan Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika